Sribu.com adalah perusahaan startup online yang bergerak di bidang Crowdsourcing design. Konsep uniknya dimana klien bisa mendapat ratusan pilihan design namun cukup membayar 1 design saja membuat usaha Ryan, sang founder tumbuh sangat pesat.
Sribu.com menggunakan jasa SEO kami pada september 2011. Pada saat itu sribu.com masih tergolong belum besar yang belum mendapat banyak publisitas dan klien. Ketika itu kami melakukan SEO untuk kata kunci penting untuk bisnisnya seperti: jasa design, deign logo, jasa design logo, design logo murah, dll. Dalam beberapa bulan semua keyword yang kita targetkan berhasil kita capai. Visibilitas sribu.com di mata mesin pencari google meningkat dan mendapat tempat di halaman pertama untuk keyword-keyword penting bisnisnya.
Bulan Februari 2012, sribu.com mendapat pendanaan modal dari perusahaan investasi yang berbasis di Singapura. Setelah itu perkembangan sribu.com lebih terlihat akselerasinya. Sribu.com mulai diliput media lokal dan asing sehingga pada Agustus 2012 sribu.com mulai membidik pasar global. Kini sribu.com telah menjadi perusahaan yang cukup besar dan juga mendapat pendanaan kembali dari investor Jepang pada awal 2014.
Walaupun sudah tidak menangani sribu.com lagi, namun kami sangat bangga sempat menjadi bagian dari perjalanan sukses sribu.com
Ingin melihat portfolio saya yang lain?